PENGELOLAAN KEUANGAN KELUARGA (STUDI PADA KELUARGA ETNIS CHINA DI BANDAR LAMPUNG)

Anggriani, Sheena Intan (2019) PENGELOLAAN KEUANGAN KELUARGA (STUDI PADA KELUARGA ETNIS CHINA DI BANDAR LAMPUNG). Skripsi thesis, IIB DARMAJAYA.

[img] Text
SKRIPSI.pdf

Download (9MB)

Abstract

ABSTRAK PENGELOLAAN KEUANGAN KELUARGA (STUDI PADA KELUARGA ETNIS CHINA DI BANDAR LAMPUNG) Oleh : Sheena Intan Anggriani Masyarakat etnis china adalah etnis pendatang yang ada di Indonesia, mereka datang dengan membawa perubahan pada bidang ekonomi. Mereka mampu merubah perekonomian negara menjadi lebih baik, terbukti dengan mereka masuk golongan 15 orang terkaya di Indonesia dan hampir rata-rata adalah orang-orang dari etnis china. Etnis china tersebar di seluruh penjuru nusantara di Indonesia, salah satunya Kota Bandar Lampung berada di perkampungan china di Teluk Betung. Etnis china sudah terkenal sukses dalam bidang bisnis, sebagai etnis pendatang, mereka mulai menguasai perdagangan yang ada di daerah perkampungan china sehingga mereka mampu mengambil ahli perdagangan yang ada di Bandar Lampung. Hal ini mengundang tanda tanya besar mengapa dan bagaimana mereka dapat menciptakan keunggulan dalam bidang bisnis atau perdagangan dengan status sebagai etnis minoritas atau masyarakat awam sering menyebut sebagai masyarakat nonpribumi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengelolaan yang dilakukan keluarga etnis china sehingga mereka sering disebut sebagai etnis yang sukses dalam bidang bisnis terutama pada bidang perdagangan, karena mereka menjadi penguasa perdagangan jika sudah berada di suatu daerah. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah Nonprobability Sampling dengan teknik Purposive Sampling dan Convenience Sampling, dengan jumlah sampel 15 Keluarga. Hasil penelitian menyatakan bahwa pengelolaan keuangan keluarga mulai dari pengelolaan keuangan, investasi, dan tabungan dilakukan oleh istri dan sebagian besar dilakukan bersama-sama (suami istri) dan ada yang tidak melakukan, mereka melakukannya berdasarkan pandangan dari leluhur atau keluarga serta ilmu dari pendidikan terakhir yang pernah mereka tempuh sebelumnya di dunia pendidikan. Kata Kunci : etnis china, pengelolaan keuangan, keluarga.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 Teknologi - Ilmu terapan > 650 Manajemen
Divisions: Skripsi/TA & PKPM/KP - Fakultas Ekonomi Bisnis > Prodi Manajemen
Depositing User: editor 1
Date Deposited: 30 Sep 2020 06:14
Last Modified: 30 Sep 2020 06:14
URI: http://repo.darmajaya.ac.id/id/eprint/1675

Actions (login required)

View Item View Item