FERAWATI, DEWI (2019) ANALISIS PERBANDINGAN PRODUKTIVITAS KERJA SALES SEBELUM DAN SESUDAH PELATIHAN PADA AUTO 2000 RADEN INTAN BANDAR LAMPUNG. Skripsi thesis, IIB DARMAJAYA.
Text
Skripsi Gabung.pdf Download (3MB) |
Abstract
ABSTRAK ANALISIS PERBANDINGAN PRODUKTIVITAS KERJA SALES SEBELUM DAN SESUDAH PELATIHAN PADA AUTO 2000 RADEN INTAN BANDAR LAMPUNG Oleh DEWI FERAWATI Tujuan dilakukanya penelitan ini adalah untuk mengetahui perbedaan produktivitas kerja sales sebelum dan sesudah pelatihan pada Auto 2000 Raden Intan Bandar Lampung. Permasalahan yang muncul dalam penelitian ini adalah menurunya produktivitas kerja sales di sebabkan oleh kurangnya pengetahuan tentang produk dan skill negosiasi lemah. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh sales yang ada di auto 2000 Raden Intan Bandar Lampung yang berjumlah 52 orang. Teknik sampling yang digunakan adalah sampling jenuh. Dengan demikian sampel dalam penelitian ini berjumlah 52 orang. Metode analisis data yang yang digunakan Uji Paired sample t test. Hasil pengujian hipotesis yang dilakukan menunjukan terdapat perbedaan produktivitas kerja sales sebelum dan sesudah pelatihan. Produktivitas kerja sales sesudah mengikuti pelatihan dinilai lebih baik. Dibandingkan dengan produktivitas kerja sales sebelum mengikuti pelatihan. Hasil penelitian menunjukan produktivitas kerja sales sesudah mengikuti pelatihan dinilai lebih baik dibandingkan dengan sebelum mengikuti pelatihan pada Auto 2000 Raden Intan Bandar Lampung. Kata Kunci: Produktivitas Kerja Sales Sebelum dan Sesudah Pelatihan
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 600 Teknologi - Ilmu terapan > 650 Manajemen |
Divisions: | Skripsi/TA & PKPM/KP - Fakultas Ekonomi Bisnis > Prodi Manajemen |
Depositing User: | editor 1 |
Date Deposited: | 01 Oct 2020 01:24 |
Last Modified: | 01 Oct 2020 01:24 |
URI: | http://repo.darmajaya.ac.id/id/eprint/1705 |
Actions (login required)
View Item |