ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI SAVING BEHAVIOUR PADA NASABAH BANK BUKOPIN BANDAR LAMPUNG

Verina, Resa (2018) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI SAVING BEHAVIOUR PADA NASABAH BANK BUKOPIN BANDAR LAMPUNG. Other thesis, IIB DARMAJAYA.

[img] Text
skripsi full.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI SAVING BEHAVIOUR PADA NASABAH BANK BUKOPIN BANDAR LAMPUNG Oleh Resa Verina Saving Behaviour meningkatkan standar hidup keluarga di masa depan. Selain untuk menyiapkan kehidupan yang lebih baik, saving merupakan cara untuk menghadapi terjadinya risiko akibat terjadinya musibah-musibah yang memerlukan dana besar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh literasi keuangan, sikap keuangan dan pengendalian diri terhadap Saving Behaviour. Populasi penelitian ini adalah nasabah Bank Bukopin di Bandar Lampung dengan menggunakan 80 responden. Metode penelitian yang digunakan adalah metode asosiatif dengan teknik analisis data menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel literasi keuangan, sikap keuangan dan pengendalian diri merupakan variabel yang strategis untuk meningkatkan Saving Behaviour, dikarenakan variabel tersebut berpengaruh secara signifikan. Berdasarkan hasil penelitian direkomendasikan jika ingin memperkuat perhitungan Saving Behaviour maka terlebih dahulu perbaiki kualitas variabel literasi keuangan, sikap keuangan dan pengendalian diri. Kata Kunci : literasi keuangan, sikap keuangan, pengendalian diri dan saving behaviour

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 600 Teknologi - Ilmu terapan > 650 Manajemen
Divisions: Skripsi/TA & PKPM/KP - Fakultas Ekonomi Bisnis > Prodi Manajemen
Depositing User: Users 6 not found.
Date Deposited: 09 Oct 2019 01:37
Last Modified: 30 Jan 2023 06:53
URI: http://repo.darmajaya.ac.id/id/eprint/533

Actions (login required)

View Item View Item