HARTATIK, HARTATIK (2020) REAKSI PASAR MODAL TERHADAP TERPILIHNYA JOE BIDEN MENJADI PRESIDEN AMERIKA SERIKAT (AS) (Studi Empiris pada Perusahaan LQ-45 di Bursa Efek Indonesia). Skripsi thesis, IIB DARMAJAYA.
Text
HARTATIK_REAKSI.PASAR.MODAL.TERHADAP.TERPILIHNYA.JOE.BIDEN.MENJADI.PRESIDEN.AMERIKA.SERIKAT.(AS) - Hartatik.pdf Download (3MB) |
|
Text
hartatik_hal.pengesahan - Hartatik.pdf Download (388kB) |
Abstract
Pasar modal merupakan suatu lembaga pendananaan bagi perusahaan maupun pemerintah sebagai sarana investasi untuk memperkuat posisi keuangan. Semakin besar peran pasar modal, maka akan semakin sensitif pula reaksi pasar terhadap suatu peristiwa. Pada November 2020 Joe Biden terpilih menjadi presiden Amerika Serikat. Penelitian ini merupakan penelitian empiris yang bertujuan untuk menganalisis apakah terdapat perbedaan abnormal return dan trading volume activity dengan adanya peristiwa terpilihnya Joe Biden menjadi Presiden Amerika Serikat pada Indeks LQ45. 07 November 2020 dipilih sebagai tanggal kejadian (event date) dan jendela pengamatan (event windows) selama 14 hari, terdiri dari 7 hari sebelum event date dan 7 hari sesudah event date. Jenis penelitian komparatif dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Sampel pada penelitian ini terdiri dari 45 perusahaan yang tergabung dalam Indeks LQ-45. Penelitian ini menggunakan metode event study dan alat analisis statistik paired sample t-test dengan uji hipotesis mengunakan wilcoxon signed rank test. Hasil dari pengujian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa Abnormal return memiliki perbedaan yang signifikan sebelum dan sesudah peristiwa terpilihnya Joe Biden menjadi Presiden Amerika Serikat dan trading volume activity juga memiliki perbedaan yang signifikan sebelum dan sesudah peristiwa terpilihnya Joe Biden menjadi Presiden Amerika Serikat
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu Ilmu Sosial > 330 Ilmu Ekonomi eSkripsi |
Divisions: | Skripsi/TA & PKPM/KP - Fakultas Ekonomi Bisnis > Prodi Manajemen |
Depositing User: | Editor |
Date Deposited: | 25 Apr 2022 07:49 |
Last Modified: | 25 Apr 2022 07:49 |
URI: | http://repo.darmajaya.ac.id/id/eprint/7229 |
Actions (login required)
View Item |