WINARTI, SUTRI (2023) lAPORAN KERJA PRAKTEK ANALISIS SISTEM AKUNTANSI PEMBAYARAN HUTANG. Laporan PKPM thesis, Institut Informatika dan Bisnis Darmajaya.
Text
ANALISIS SISTEM AKUNTANSI PEMBAYARAN HUTANG.pdf Download (938kB) |
Abstract
Perkembangan teknologi yang sangat pesat yaitu merubah cara pekerja untuk menunjang dan meningkatkan layanan operasional. Sehingga sangat memudahkan bagi perusahaan untuk dapat menggunakan komputer dalam proses pencatatan dan penyimpanan data, agar lebih aman, rapi, dan terperinci. Dalam mempertahankan kelangsungan perusahaan, salah satu kegiatan operasi yang dilakukan adalah proyek pekerjaan jasa dan pengadaan persediaan yang mana mempengaruhi terhadap peningkatan pendapatan dan keberlangsungan operasional perusahaan. Kegiatan operasi ini menimbulkan kewajiban bagi perusahaan yang disebut hutang usaha, yang pembayarannya dilakukan dalam jangka pendek kurang dari satu tahun. Sistem pembelian kredit tersebut erat kaitannya dengan sistem akuntansi hutang. Tujuan perusahaan menjaga.keseimbangan atas kedua sistem tersebut adalah mencegah terjadinya kesalahan pencatatan laporan keuangan perusahaan. Metode penelitian yang dipakai untuk pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, dokumentasi peneliti, dan rancangan program yang akan dibuat. Dengan tidak mengubah ketetapan yang berlaku di Rumah Makan Sambel Alu penulis hanya mengurangi sedikit permasalahan yang ada di Perusahaan yaitu dengan memperbaiki alur penerimaan barang hingga proses pembayaran hutang di Rumah Makan Sambel Alu. Dalam proses pembayaran hutang di Rumah Makan Sambel Alu masih kurang efektif dikarnakan banyak proses atau alur yang tidak dijalankan sehingga pada saat pembayaran memakan banyak waktu dan permasalahan faktur yang tidak sama hingga faktur terlewat. Dengan adanya proses ini perusahaan dapat melakukan perubahan atau peningkatan dalam sistem pembayaran hutang supplier mereka. Berdasarkan hal tersebut, dapat ditarik kesimpulan yaitu kendala yang dihadapi yaitu banyak alur yang tidak sesuai dengan standar akuntasi sehingga tidak efektifnya waktu dan dapat mengaplikasikan teori-teori yang telah didapatkan selama masa perkulihaan.
Item Type: | Thesis (Laporan PKPM) |
---|---|
Subjects: | Laporan PKPM |
Divisions: | Skripsi/TA & PKPM/KP - Fakultas Ekonomi Bisnis > Prodi Akuntansi |
Depositing User: | Sutri Winarti |
Date Deposited: | 14 Sep 2023 06:47 |
Last Modified: | 14 Sep 2023 06:47 |
URI: | http://repo.darmajaya.ac.id/id/eprint/13537 |
Actions (login required)
View Item |