SISTEM PENENTUAN LOKASI STASIUN PENGISIAN BAHAN BAKAR UMUM (SPBU) MENGGUNAKAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING(SAW)

PURWANTARA, BELLA (2018) SISTEM PENENTUAN LOKASI STASIUN PENGISIAN BAHAN BAKAR UMUM (SPBU) MENGGUNAKAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING(SAW). Skripsi thesis, IIB DARMAJAYA.

[img] Text
SKRI[SI FULL.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK SISTEM PENENTUAN LOKASI STASIUN PENGISIAN BAHAN BAKAR UMUM (SPBU) MENGGUNAKAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING(SAW) Oleh Bella Purwantara Distribusi BBM di Indonesia khususnya di Lampung semakin besar dan berkembang pesat seiring perkembangan kepadatan penduduk dan juga arus globalisasi,untuk itu SPBU sebagai angent resmi penyalur BBM juga kian berkembang pesat. Banyaknya pendirian SPBU khususnya di wilayah Kota Bandar Lampung tak lepas dari manfaat dan kerugiannya terutamama salah lahan dan lokasi yang terkadang meyalahi tata kota. Dalam masalah ini perlu adanya suatu sistem khusus yang menagani permasalahan tersebut agar tepat dan lebih efisien lagi dengan memanfaatkan teknologi informasi yang canggih sekarang ini. Sistem pendukung keputusan ini diharapkan dapat menyelesaikan permasalahan dalam penentuan lokasi yang strategis serta dapat membantu memberikan masukan kepada para investor untuk dapat mendirikan cabang SPBU di daerah yang lebih berpotensi, lebih strategis namun memenuhi syarat dan kriteria yang berlaku berdasarkan data-data yang diperoleh dari berbagai pihak. Hasil penelitian ini berupa “Aplikasi Sistem Pendukung Keputusan menggunakan metode Simple Additive Weighting (SAW) berbasis website” ini admin akan mendapatkan informasi tentang SPBU dan prosedurnya. Terdapat juga informasi mengenai pendaftaran SPBU, mengenai tata letak SPBU menggunakan SIG dan persyaratan SPBU yang berkaitan dengan pembangunan lokasi SPBU sesuai rancang tata ruang dan wilayah. Diharapkan aplikasi Sistem pendukung keputusan ini bisa memberikan informasi yang baik terhadap investor yang akan mendirikan sebuah lokasi SPBU. Kata kunci : Sistem Pendukung Keputusan , Sistem Penentuan Lokasi Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) ,Simple Additive Weighting (SAW), Aplikasi Berbasis Website

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Ilmu Komputer
Divisions: Skripsi/TA & PKPM/KP - Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi
Depositing User: editor 1
Date Deposited: 22 Sep 2020 02:43
Last Modified: 22 Sep 2020 02:43
URI: http://repo.darmajaya.ac.id/id/eprint/1588

Actions (login required)

View Item View Item