RANCANG BANGUN SISTEM PENDIAKNOSA KERUSAKAN KAMERA MENGGUNAKAN METODE CASE BASED REASIONING

FERIYANTO, FERIYANTO (2016) RANCANG BANGUN SISTEM PENDIAKNOSA KERUSAKAN KAMERA MENGGUNAKAN METODE CASE BASED REASIONING. Skripsi thesis, IIB DARMAJAYA.

[img] Text
SKRIPSI FULL.pdf

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK RANCANG BANGUN SISTEM PENDIAKNOSA KERUSAKAN KAMERA MENGGUNAKAN METODE CASE BASED REASIONING Oleh: FERIYANTO NPM. 09010013 Case Base Reasoning (CBR) merupakan salah satu cabang penalaran komputer berbasis kasus, metode ini bertujuan untuk menyelesaikan suatu kasus baru dengan cara mengadaptasi solusi-solusi yang terdapat pada kasus-kasus sebelumnya yang mirip dengan kasus yang baru. Ide dasar dari Case base Reasoning (CBR) adalah bahwa manusia seringkali merujuk kepada pengalaman sebelumnya jika ada suatu masalah yang dituangkan ke dalam komputer untuk memberi solusi pemecahan berdasarkan pengalaman-pengalaman yang ada. CBR dapat diimplementasi di berbagai bidang, salah satunya dalam komputer dalam hal ini sistem pendeteksi kerusakan Kamera digital. Berdasarkan permasalahan tersebut diatas, penulis ingin merancang sebuah aplikasi berbasis web, sehingga bisa diaplikasikan dan diakses masyarakat khususnya orang-orang yang sedang mengalami masalah atau membutuhkan informasi tentang kerusakan kamera digital secara online. Dari hasil prediksi dapat digunakan oleh masyarakat luas sebagai tahap awal pendiagnosa kerusakan kamera digital dan dapat digunakan sebagai bahan untuk kemajuan teknologi dalam bidang system pakar. Kata kunci : Case Based Reasioning (CBR),Kamera, prediksi kerusakan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Ilmu Komputer
Divisions: Skripsi/TA & PKPM/KP - Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: editor 1
Date Deposited: 25 Sep 2020 02:14
Last Modified: 25 Sep 2020 02:14
URI: http://repo.darmajaya.ac.id/id/eprint/1644

Actions (login required)

View Item View Item