PENGARUH KEPUASAN DAN KEPERCAYAAN TERHADAP MINAT BELI ULANG (Study pada Lazada.co.id)

ALMAY, NIKE ALDONA (2017) PENGARUH KEPUASAN DAN KEPERCAYAAN TERHADAP MINAT BELI ULANG (Study pada Lazada.co.id). Skripsi thesis, IBI DARMAJAYA.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (107kB)
[img] Text
13. Bab I.pdf

Download (414kB)
[img] Text
14. Bab II.pdf

Download (315kB)
[img] Text
15. Bab III.pdf

Download (335kB)
[img] Text
16. Bab IV.pdf

Download (274kB)
[img] Text
17. Bab V.pdf

Download (87kB)
[img] Text
18. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (74kB)
[img] Text
19. LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK PENGARUH KEPUASAN DAN KEPERCAYAAN TERHADAP MINAT BELI ULANG (Study pada Lazada.co.id) Oleh: Nike Aldona Almay Internet telah berkembang dalam dua dasa warsa terakhir hingga saat ini, Perubahan teknologi komunikasi yang sangat cepat dan mengglobal, telah memberikan kesempatan para pemasar yang lebih luas dan efesien. Dengan adanya internet menimbulkan beberapa perubahan salah satu nya jual beli secara online. Lazada.co.id adalah salah satu situs jual beli online yang lengkap dan menawarkan kemudahan belanja online pesan antar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuai apakah kepuasan berpengaruh signifikan terhadap minat beli ulang di Lazada.co.id, dan untuk mengetahui apakah kepercayaan berpengaruh signifikan terhadap minat beli ulang di Lazada.co.id, Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan metode asosiatif. Metode pengumpulan data yang di gunakan adalah kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen Lazada.co.id yang pernah melakukan pembelian minimal satu kali, dengan jumlah populasi 30.900.000 orang, dengan pengambilan sampel menggunakan nonprobability sampling dengan teknik purposive sampling dengan jumlah sampel 100 konsumen Lazada.co.id yang pernah melakukan pembelian minimal satu kali. Metode analisis data menggunakan Regresi Linier berganda dan Uji t. Hasil pengujian uji t menunjukan bahwa kepuasan tidak berpengaruh signifikan terhadap minat beli ulang di Lazada.co.id. Kepercayaan berpengaruh signifikan terhadap minat beli ulang di Lazada.co.id. Kata kunci : Kepuasan, Kepercayaan, dan Minat beli ulang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 Teknologi - Ilmu terapan > 650 Manajemen
Divisions: Skripsi/TA & PKPM/KP - Fakultas Ekonomi Bisnis > Prodi Manajemen
Depositing User: Users 6 not found.
Date Deposited: 26 Aug 2019 00:42
Last Modified: 26 Aug 2019 00:42
URI: http://repo.darmajaya.ac.id/id/eprint/171

Actions (login required)

View Item View Item