Yuliasari, Yuliasari and Singagerda, Faurani Santi and Wibasuri, Anggalia (2020) ANALISIS PENGARUH HARGA, IKLAN PESAING, DAN KEBUTUHAN MENCARI VARIASI TERHADAP PERPINDAHAN MEREK (BRAND SWITCHING) DARI TOKO ONLINE BUKALAPAK KE TOKO ONLINE TOKOPEDIA DI BANDAR LAMPUNG. Masters thesis, IBI darmajaya.
Text
2. HALAMAN PERSETUJUAN.pdf Download (131kB) |
|
Text
3.HALAMAN PENGESAHAN.pdf Download (127kB) |
|
Text
6. BAB I.pdf Download (343kB) |
|
Text
7. BAB II.pdf Download (102kB) |
|
Text
8. BAB III.pdf Download (120kB) |
|
Text
9. BAB IV.pdf Download (214kB) |
|
Text
10. BAB V.pdf Download (32kB) |
|
Text
11. DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (23kB) |
|
Text
12.LAMPIRAN.pdf Download (293kB) |
Abstract
Semakin banyaknya Toko Online yang ada di indonesia menyebabkan persaingan yang semakin ketat, sehingga menuntut perusahaan menggunakan strategi pemasaran yang tepat untuk merebut hati konsumen. Salah satu Toko Online yang menjadi paporit untuk berbelanja produk bagi konsumen di indonesia yaitu Bukalapak. Tingkat kunjungan konsumen yang mulai turun dapat disebabkan oleh berbagai faktor di antaranya Harga, Iklan Pesaing dan juga Kebutuhan Mencari Variasi. Penelitian ini dilakukan dengan mengambil tempat penelitian di Bandar Lampung. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Harga, Iklan Pesaing dan Kebutuhan mencari Variasi terhadap Perpindahan Merek (Brand Switching) dari Toko Online Bukalapak ke Toko Online Tokopedia di Bandar Lampung baik secara Parsial maupun Simultan. Jenis penelitian ini termasuk dalam penelitian Kuantitatif dengan metode Survei. Populasi dalam penelitian ini adalah Generasi Milenial yaitu orang-orang yang lahir pada awal tahun 1980 an sampai dengan awal tahun 2.000 sebagai akhir kelahiran yang pernah membeli produk di Bukalapak dan beralih ke Tokopedia di Bandar Lampung. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 96 Responden. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah teknik non random sampling atau tidak memberi peluang atau kesempatan bagi setiap anggota populasi untuk dipilih menjadi sampel. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan Wawancara, Kuesioner, dan Studi Kepustakaan. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda, uji t dan uji F dengan bantuan pengolahan data dari aplikasi SPSS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Hipotesis yang diajukan yaitu Harga, Iklan Pesaing dan Kebutuhan Mencari Variasi berpengaruh terhadap Perpindahan Merek (Brand Switching) dari Toko Online Bukalapak ke Tokopedia di Bandar Lampung baik secara Parsial maupun secara Simultan. Agar konsumen tidak beralih dan melakukan Perpindahan Merek (Brand Switching) ke Tokopedia di Bandar Lampung maka disarankan ke Toko Online Bukalapak menurunkan Harga jual produk, memberikan gratis ongkos kirim, Iklan yang lebih sering di media online maupun elektronik, dan secara terus - menerus melakukan inovasi baru. Kata Kunci : Harga, Iklan Pesaing, Kebutuhan Mencari Variasi, Perpindaha Merek
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | eTheses |
Divisions: | Pasca Sarjana > Magister Manajemen |
Depositing User: | editor 1 |
Date Deposited: | 10 Jan 2022 03:44 |
Last Modified: | 10 Jan 2022 03:58 |
URI: | http://repo.darmajaya.ac.id/id/eprint/5377 |
Actions (login required)
View Item |