PENGARUH PERTUMBUHAN PENJUALAN, UKURAN PERUSAHAAN DAN MODAL BERSIH TERHADAP KINERJA KEUANGAN PADA SUB SEKTOR PROPERTI DAN REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2019-2023

Yolihani, Diska and SUSANTI, SUSANTI (2025) PENGARUH PERTUMBUHAN PENJUALAN, UKURAN PERUSAHAAN DAN MODAL BERSIH TERHADAP KINERJA KEUANGAN PADA SUB SEKTOR PROPERTI DAN REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2019-2023. Skripsi thesis, Institut Informatika dan Bisnis Darmajaya.

[img] Text
COVER DISKA.pdf

Download (96kB)
[img] Text
Halaman Pernyataan Diska.pdf

Download (597kB)
[img] Text
Halaman Pengesahan Diska.pdf

Download (892kB)
[img] Text
ABSTRAK DISKA.pdf

Download (1MB)
[img] Text
DAFTAR ISI DISKA.pdf

Download (272kB)
[img] Text
BAB I DISKA.pdf

Download (325kB)
[img] Text
BAB II DISKA.pdf

Download (554kB)
[img] Text
BAB III DISKA.pdf

Download (326kB)
[img] Text
BAB IV DISKA.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB V DISKA.pdf

Download (84kB)
[img] Text
DAPUS.pdf

Download (254kB)
[img] Text
LAMPIRAN DISKA.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pertumbuhan penjualan, ukuran perusahaan, dan modal bersih terhadap kinerja keuangan pada perusahaan sub-sektor properti dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2019-2023. Kinerja keuangan diukur menggunakan Return on Equity (ROE), sedangkan variabel independen terdiri dari pertumbuhan penjualan, ukuran perusahaan, dan modal bersih. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode analisis regresi linier berganda terhadap data sekunder dari 59 perusahaan. Data yang digunakan merupakan data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan perusahaan yang terdaftar di BEI. Pengujian hipotesis dilakukan melalui uji t dan uji F untuk menilai pengaruh secara parsial dan simultan dari variabel independen terhadap variabel dependen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertumbuhan penjualan tidak memiliki pengaruh secara signifikan terhadap kinerja keuangan dengan nilai t sebesar 1.440 dengan sig 0.152 (>0.05), sedangkan ukuran perusahaan berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja keuangan dengan nilai t sebesar 8.177 dengan sig 0.00 (<0.05). Sementara itu, modal bersih tidak berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja keuangan dengan nilai t sebesar 1.546 dengan sig 0.124 (>0.05). Secara simultan, pertumbuhan penjualan, ukuran perusahaan, dan modal bersih berpengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan perusahaan properti dan real estate dengan nilai uji F sebesar 24.4369 dengan sig 0.00 (<0.05). Temuan ini menekankan pentingnya ukuran perusahaan dalam memengaruhi kinerja keuangan, serta menunjukkan bahwa pengelolaan penjualan dan modal bersih tetap relevan untuk mendukung kestabilan finansial. Hasil ini dapat dijadikan dasar bagi perusahaan dan investor dalam menyusun strategi dan pengambilan keputusan di sektor properti dan real estate.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 Teknologi - Ilmu terapan > 650 Manajemen
eSkripsi
Divisions: Skripsi/TA & PKPM/KP - Fakultas Ekonomi Bisnis > Prodi Manajemen
Depositing User: Diska Yolihani
Date Deposited: 26 Nov 2025 03:58
Last Modified: 26 Nov 2025 03:58
URI: http://repo.darmajaya.ac.id/id/eprint/20755

Actions (login required)

View Item View Item